Bolehkan Memasukkan Makanan Atau Minuman Panas Ke Dalam Kulkas?

Bagi kamu yang termasuk generasi anak milenial atau gen Z, mungkin pernah beberapa kali dengar saran orangtua untuk tidak memasukkan makanan atau minuman panas ke dalam kulkas. Katanya bisa rusak. Benarkah?

Bagi saya, ini adalah sesuatu yang agak sulit masuk akal. Dengan teknologi yang semakin berkembang, masa tidak ada satupun produsen kulkas yang mengatasi masalah sejuta umat ini?

Setelah saya cari tahu, ternyata memang ada alasan tertentu, dan biasanya ini masih berlaku untuk kulkas model jadul. Tapi setidaknya, mari kita bahas.

Efek Pada Kulkas

Sesuatu yang sangat panas jika ditempatkan di tempat yang sangat dingin, akan mengeluarkan uap. Uap ini adalah wujud energi panas yang dilepaskan oleh benda tersebut.

Pompa kompresor pada kulkas kemudian akan bekerja lebih berat untuk mendinginkan kulkas. Pompa kompresor akan membutuhkan energi lebih besar untuk mengedarkan freon (cairan pendingin) melalui pipa-pipa yang biasanya kita temukan di bagian belakang kulkas.

Hal ini tentunya akan menimbulkan pemborosan arus listrik. Namun, apakah ini bisa mempercepat kerusakan kulkas? Menurut saya sih, efeknya gak begitu besar ya.

Ternyata memang bukan hal ini yang berbahaya untuk kulkas kita, namun es-es yang terbentuk karena uap panas tadi.

Jika kita sering memasukkan makanan atau minuman panas ke dalam kulkas, akan terbentuk banyak es-es, dan khawatirnya es terbentuk pada bagian kulkas yang penting dan sulit dijangkau untuk dibersihkan. Jika ada komponen yang rusak akibat ini, sudah pasti akan mempengaruhi kinerja kulkas kita.

Apakah masalah ini masih terjadi di kulkas jaman sekarang?

Menurut saya pribadi (bukan pendapat profesional ya), seharusnya aman saja. Teknologi jaman sekarang kan sudah canggih. Dan ini merupakan sebuah masalah utama yang seharusnya sudah diketahui para produsen kulkas. Mereka pasti akan berlomba-lomba memiliki fitur canggih yang bisa mengatasi masalah ini, sehingga kulkasnya bisa terjual lebih banyak.

Namun… masih ada “namun” lagi ya… Hehe.

Bahayanya bukan hanya pada kerusakan kulkas saja, tapi juga pada kerusakan makanan atau minuman.

Efek Pada Makanan dan Minuman

Menurut para ahli gizi, ketika makanan panas langsung dimasukkan ke dalam kulkas, hal ini bisa menyebabkan makanan tersebut kehilangan nutrisi.

Selain itu, ada resiko di mana makanan tersebut terkontaminasi oleh bakteri lain dari bahan makanan yang belum dimasak yang ada di dalam kulkas tersebut.

Selain itu juga, uap dari makanan panas ini juga akan menyebar dan lengket pada makanan atau minuman lainnya yang ada di dalam kulkas, jadinya kurang sedap kan?

Sebelum memasukkan makanan ke dalam kulkas, sebaiknya kita membiarkan makanan atau minuman tersebut beberapa saat sampai suhunya turun ke suhu ruangan. Kamu bisa meletakkan makanan atau minuman ke wadah yang lebih lebar agar lebih cepat turun suhunya, ataupun membagikannya ke wadah-wadah yang lebih kecil.

~

Jadi, seandainya kamu ingin mendinginkan segelas kopi panas (tanpa menggunakan es batu), apakah kamu akan langsung memasukkan ke kulkas, atau membiarkannya terlebih dahulu baru dimasukkan ke kulkas? Hehe.

Tinggalkan komentar