Perbedaan Kata Material dan Materiel

Kata “material” mungkin sudah sering kita dengar. Ataupun kata “materiil” mungkin juga cukup sering kita dengar. Bagaimana dengan kata “materiel”?

Saya juga baru mengetahui ada kata tersebut, dan setelah saya cek di situs KBBI Kemendikbud, ternyata ada perbedaannya.

Material

Arti kata “material” adalah bahan yang akan dipakai untuk membuat barang lain; bahan mentah untuk bangunan (seperti pasir, kayu, kapur).

Dari penjelasan ini bisa kita ketahui bahwa kata ini berupa kata benda, atau mewakilkan sebuah objek fisik.

Materiel

Arti kata “materiel” adalah bersifat fisik (kebendaan).

“Materiel” adalah sebuah kata sifat yang mewakilkan sifat dari material. Bingung? Hehe.

Saya berikan contoh kalimat agar lebih gampang dicerna.

Setiap orang harus bisa sukses secara material materiel dan spiritual.

Ini kesalahan yang sering dilakukan oleh banyak orang. Kata “spiritual” sudah benar, karena merupakan kata sifat. Kata “material” yang salah karena merupakan kata benda, harusnya menggunakan kata sifat “materiel”.

Materiil

Bagaimana dengan kata “materiil”? Apa artinya?

“Materiil” sebenarnya memiliki arti yang sama dengan “materiel”, hanya saja kata “materiil” merupakan kata yang tidak baku. Sama seperti “spirituil”, bukanlah kata yang baku.

Tinggalkan komentar